Gadget
5 Powerbank Desain Slim dan Mudah Dibawa Cocok Untuk Travelling
Powerbank merupakan salah satu yang terpenting untuk para pengguna smartphone. Seperti yang kita ketahui jika sebagian besar vendor smartphone belum menyematkan baterai berkapasitas besar pada produknya, sehingga tak heran jika produk powerbank cukup laris di pasaran.
Untuk kamu para traveling yang senang bepergian pasti membawa alat ini saat berpergian. Agar tidak menambah beban yang berat, para traveller pasti menginginkan powerbank desain slim dan ringan agar mudah dibawa. Berikut ini kamu berikan rekomendasi 5 produk powerbank yang memiliki desain slim dan kapasitasnya cukup untuk mengisi penuh baterai gadget kamu yang kami kutip dari techradar.
1. Xiaomi Powerbank Pro – 10.000 mAh
Xiaomi memiliki cabang di beberapa sektor teknologi yang tak terduga, termasuk pengisi baterai portabel atau powerbank.
Salah satu produk unggulannya adalah Xiaomi Powerbank Pro dengan kapasitas daya 10.000 mAh. Dapat mengisi baterai smartphone Google Pixel 2 sekitar dua jam. Dapat digunakan menggunakan kabel microUSD dan USB-C. Harga yang dipatok sekitar Rp 400 ribuan.
2. Veho Pebble P1 Pro – 10.400 mAh
Powerbank ini memiliki kapasitas penyimpanan daya sebesar 10.400 mAh. memiliki dua output USB dan didukung teknologi pengisian cepat (flash chaeger). Powerbank ini mendukung penggunaan kabel microUSB atau USB-C. Powerbank ini dapat kamu beli dengan kisaran harga Rp 550 ribuan
Baca juga:
- 5 Rekomendasi Power Bank Terbaik Kapasitas Besar
- Muncul Teaser OPPO R17 Pro dengan Kamera Triple
- Rekomendasi 7 Smartphone Flagship Terbaik Murah
3. Poweradd Pilot 2GS – 10.000 mAh
Poweradd memiliki desain slim yang besar. Memiliki ketebalan 1,3 cm sehingga cukup nyaman dimasukkan ke saku belakang celana. Sangat cocok buat kamu yang ingin powerbank slim untuk bepergian. Harga untuk satu unik powerbank ini sekitar Rp 250 ribuan.
4. Anker PowerCore II – 10.000 mAh
Powerbank Anker PowerCore II memiliki kapasitas penyimpanan daya sebesar 10.000 mAh. Memiliki ketebalan 1,5 cm dan berat 209 gram. Ukuran cukup mengil, sehingga ringan dan membuat kamu tidak merasa berat ketika membawanya travelling. Powerbank ini mendukung teknologi pengisian cepat juga lho. Untuk harga, powerbank ini dibandrol dengan harga sekitar Rp 520 ribuan.
5. RAVPower – 6.700 mAh
Memiliki kapasitas 6.700 mAh, paling kecil dari daftar ini. Kira-kira dapat mengisi baterai smartphone sebanyak satu atau dua kali tergantung seberapa besar kapasitar baterai smartphone kamu. Memiliki beberapa pilihan warna, yakni merah muda, biru cerah, hitam dan silver. Powerbank ini dibandrol dengan harga sekitar Rp 290 ribuan.
Kamu sudap pernah mencoba memakai salah satu dari daftar di atas? Jika sudah, bagikan pengalamanmu di kolom komentar ya!
Raymond
September 3, 2018 at 16:21
G da info kisaran harganya Gan?
Baher
September 3, 2018 at 18:26
sudah di update harganya