Connect with us

games

7 Game Android Populer yang Harus Kamu Coba

Published

on

7 Game Android Populer yang Harus Kamu Coba

Smartphone merupakan barang yang sangat dibutuhkan bagi orang-orang yang memiliki mobilitas tinggi. Tak hanya untuk menyelesaikan pekerjaan, smartphone kini juga digunakan sebagai penghibur di kala stress melanda seperti mendengarkan musik atau bermain game. Bagi pencinta game khususnya pengguna Android, mereka memiliki banyak pilihan game yang tersedia.

Game yang tersedia di Android tampaknya mencapai pencapaian baru setiap tahunnya, apalagi setelah dirilisnya API Android Nougat dan Vulkan. Tentu kedua hal tersebut membuat kualitas game menjadi lebih baik dan para gamers akan menikmati performa permainan yang mumpuni. Berikut game-game terpopuler pada 2018 yang tersedia untuk pengguna Android yang dirangkum dari Android Authority.

1. Clash Royale

7 Game Android Populer yang Harus Kamu Coba

(foto: Google Play )

Clash Royale merupakan permainan gratis buatan Supercell. Dalam Clash Royale, pemain nanti akan mengumpulkan kartu, membuat dek, dan bersiap sedia dalam duel satu lawan satu. Pemain akan mendapatkan sebuah trofi apabila menang, namun jika kalah, pemain akan kehilangan satu trofi yang ia punya. Pemain juga bisa membuat klan dan menantang klan lain untuk bertempur. Clash Royale adalah pilihan yang tepat bagi pencinta permainan yang bersifat solid.

2. Playerunknown’s Battlegrounds (PUBG) Mobile

7 Game Android Populer yang Harus Kamu Coba

(foto: eurogamer)

Saking populernya PUBG Mobile, game ini telah diunduh sebanyak sepuluh juta kali dan hampir satu juta ulasan pengguna. PUBG juga sangat populer dan adiktif bagi pencintanya di PC dan Xbox. Fitur yang sederhana, kontrol yang efektif, grafis yang sedap dipandang, serta premis yang sederhana membuat game ini dicintai oleh berbagai kalangan. Game asal Cina ini menceritakan terdapat pulau yang dipenuhi oleh senjata, peralatan, dan kendaraan. Tugas para pemain adalah bertahan hidup dan mendarat di tempat yang tidak banyak ditempati oleh musuh. Namun sayangnya meski gratis, beberapa pengguna ada yang mengeluhkan bahwa terkadang terdapat iklan yang muncul.

3. Final Fantasy Brave Exvius

7 Game Android Populer yang Harus Kamu Coba

(foto: Google Play)

Final Fantasy Brave Exvius mungkin adalah salah satu seri dari Final Fantasy yang dapat diunduh secara gratis terbaik. Permainan ini sangat sederhana, namun memaks para pemain untuk berpikir kritis agar dapat mengalahkan pemimpin dari lawan mereka. Para pemain nantinya akan mendapatkan hadiah jika berhasil mencapai misi yang ada pada permainan ini. Selain misi, para pemain juga bisa melakukan tambahan misi lainnya untuk menjaga agar tidak bosan hanya melakukan misi-misi yang serius.

Baca juga: Tips Agar Baterai Laptop Tidak Cepat Habis

4. Pokemon Go

7 Game Android Populer yang Harus Kamu Coba

(foto: pokemongoassociation)

Pokemon Go adalah permainan mobile terbesar pada tahun 2016. Sebenarnya, permainan ini adalah permainan terbesar yang pernah ada. Meskipun kini popularitasnya meredup, Pokemon Go masih menjadi pilihan bagi para pencinta permainan. Pemain dapat menjelajah dunia nyata di sekitar mereka, semua pemain dapat menangkap pokemon, dan menemukan pokestops. Permainan ini juga terus berevolusi melampaui apa yang telah diingat oleh banyak orang mengenai pokemon. Permainan ini merupakan permainan gratis yang patut pencinta game coba.

5. The Witch’s Isle

7 Game Android Populer yang Harus Kamu Coba

(foto: Google Play )

The Witch’s Isle adalah sebuah game petualangan yang memiliki piksel yang indah dan penuh misteri bagi para pencintanya. Permainan ini bercerita tentang seorang penyihir yang tinggal di sebuah pulau terpencil dan sang penyihir menguasai pulau tersbeut. Seorang penduduk desa dikutuk dan agar bisa kembali normal, maka sebuah guci milik penyihir harus dikembalikan. Tugas pemain adalah mencari guci tersebut. Apabila gagal, maka pemain tak bisa mencabut kutukan tersebut dan dianggap kalah.

Tindakan pemain dalam permainan ini sangat penting karena bisa saja pemain memilih jalan terbaik atau yang terburuk. The Witch’s Isle juga menawarkan fitur menarik yaitu pemain juga dapat mengikuti karakter lain.

Baca juga: Download Aplikasi IGTV Milik Instagram

6. Sneak In

8 Game Android Terpopuler yang Patut Kamu Coba

(foto: Google Play )

Sneak In adalah permainan di mana para pemain akan menembakkan bola berwarna yang saling menempel untuk mendapatkan kombinasi tiga bola berturut-turut. Ketika tertadapat tiga bola yang berwarna sama berderetan, bola-bola tersebut akan menghilang dan pemain akan mendapatkan poin. Permainan ini menawarkan lebih dari 200 level dan setiap levelnya terdapat tingkat kesulitan yang berbeda-beda yang pastinya terdapat perbaruan setiap minggunya. Selain itu, para pemain dapat bermain sangat bebas karena selain gratis, permainan ini tidak terdapat iklan yang mengganggu. Sneak In juga dapat dimainkan secara offline.

7. Alto’s Adventure

8 Game Android Terpopuler yang Patut Kamu Coba

(foto: altosadventure.wikia)

Also’s Adventure merupakan sebuah permainan yang mengharuskan pemainnya untuk memandu seorang pemain ski agar terus bergerak tanpa henti. Saat permainan berlangsung, nantinya pemain akan dihadapkan oleh segerombol rintangan yang harus dihindari saat menuruni lereng yang bersalju. Para pemain juga dapat mengontrol pemain ski tersebut untuk lompat dengan cara mengetuk layar smartphone. Grafisnya yang cantik dan apik membuat permainan ini menjadi idola bagi para gamers karena sangat nyaman dipandang dan menyenangkan saat dimainkan.

Loading...