Connect with us

Gadget

Mi Band 3 Dirilis dengan Harga 4 Jutaan, Ini Spesifikasinya

Published

on

Mi Band 3 Dirilis dengan Harga 4 Jutaan, Ini Spesifikasinya

Bulan Mei lalu Xiaomi mengumumkan generasi ketiga Mi Band, Mi Band 3. Kemari perusahaan meluncurkannya secara resmi di India dengan harga $ 28 atau sekitar 4,1 jutaan. Tersedia dalam tiga varian warna yakni, Hitam, Oranye, dan Biru.

Seperti dilaporkan gizchina, Mi Band 3 menampilkan layar melengkung touchscreen OLED berukuran 0,78 inci. Layar lebih besar daripada yang ada di pendahulunya Mi Band 2. Selain itu, ia memiliki resolusi 128 × 80 piksel. Dengan sentuhan, pengguna dapat menavigasi dengan menggesek ke kiri, kanan, bawah atau atas.

Baca juga:

Mi Band 3 memperkenalkan fitur Caller ID terbaru yang memungkinkan pengguna untuk mengidentifikasi pemanggil, tekan lama untuk menolak atau tekan sebentar untuk diam. Baterai berkapasitas 110 mAh, yang 60% lebih besar dari pendahulunya. Xiaomi menyatakan bahwa baterai ini dapat bertahan 20 hari.

Mi Band 3 terbuat dari elastomer termoplastik, memiliki panjang yang dapat disesuaikan 15,5 hingga 21,6 cm. Ukurannya 1,79 x 4,69 x 1,2 cm, dan beratnya hanya 20 gram. Didukung dengan Bluetooth 4.2 BLE dan memiliki sertifikasi ketahanan air hingga 50 meter.

Beberapa fitur yang dimiliki yaitu, ada monitor jantung, hitungan langkah, kalori, dan jarak. Ini juga menampilkan Tanggal dan Waktu, memungkinkan pengguna untuk membaca pesan teks, memeriksa pemberitahuan, memantau tidur, meningkatkan pedometer dan memantau jika pengguna duduk untuk waktu yang lama.

Mi Band 3 sudah tersedia di India dan dapat dibeli di Amazon dan Mi.com mulai 28 September pukul 12 siang waktu setempat. Produk ini juga akan segera tersedia di toko offline.

Loading...