Connect with us

Aplikasi

Instagram Punya Fitur Text to Speech Untuk Pengguna yang Punya Masalah Penglihatan

Published

on

Fitur Baru Instagram Bisa Melihat Teman yang Sedang Online

Instagram memperkenalkan fitur teks alternatif khusus dengan maksud untuk membuat Instagram lebih mudah diakses bagi pengguna dengan gangguan penglihatan.

Instagram telah mengumumkan bahwa mereka membuat perubahan di platformnya dengan meluncurkan dua fitur baru, automatic alternative text dan custom alternative text untuk membuatnya lebih mudah diakses oleh lebih dari 285 juta orang di dunia yang memiliki gangguan penglihatan.

Fitur pertama yang diperkenalkan adalah automatic alternative text. Fitur ini akan mengadopsi teknologi pengenalan objek untuk menawarkan pengguna deskripsi audio foto.

Pengguna dengan gangguan penglihatan dapat mendengarkan deskripsi gambar dengan cara membuka bagian “Feed, Explore dan Profile.”

Automatic alternative text menggunakan pengenalan objek yang secara otomatis menghasilkan deskripsi foto, sehingga pengguna dapat mendengar secara langsung apa saja yang berada didalam foto saat menavigasi aplikasi.

Instagram Punya Fitur Text to Speech Untuk Pengguna yang Punya Masalah Penglihatan

(foto: instagram)

Fitur baru ini kemungkinan menggunakan teknologi yang sama dengan sistem pengenalan objek pada Facebook mengingat bahwa facebook adalah perusahaan induk dari Instagram. Tetapi hal ini belum dikonfirmasi.

Baca juga: 

Custom alternative text adalah fitur baru kedua yang dirancang untuk mempermudah pengguna yang memiliki gangguan penglihatan. Pengguna memiliki kemampuan untuk memformulasikan deskripsi foto yang lebih baik ketika menerbitkan konten.

Pengunggah sekarang dapat memberikan deskripsi gambar yang lebih detail saat memposting. Deskripsi ini akan dibacakan untuk pengguna.

Fitur audio ini akan tersedia untuk semua foto di seluruh platform. Instagram mengatakan ini hanya langkah pertama, jadi kemungkinan kita akan melihat lebih banyak fitur aksesibilitas yang lain dalam waktu dekat.

Loading...