Aplikasi
Instagram Stories Kini Terintegrasi dengan Shazam
Shazam yang dimiliki Apple mengumumkan kerjasama terbaru dengan Instagram yang akan memungkinkan penggunanya untuk berbagi Shazam ke dalam Insta stories mereka.
Fitur baru ini sudah tersedia untuk pengguna iOS dengan cara mendownload versi terbaru dari kedua aplikasi. Pengguna Android dikabarkan akan segera dapat mengakses fitur terbaru ini juga.
Cara menggunakannya, buka aplikasi Shazam dan ketika pengguna membuka untuk menemukan lagu, mereka akan melihat tombol yang memungkinkan untuk langsung membagikannya ke Instagram Stories.
Baca juga:
- WhatsApp Akan Segera Menampilkan Iklan di Status Pengguna
- Gboard Sekarang Bisa Bikin Emoji dari Wajah Pengguna
Followers akun yang melihat story dapat mengeklik tombol yang bertuliskan “More On Shazam,” yang akan membuka aplikasi Shazam ke laman lagu.
Ini bukan kerjasama pertama yang dilakukan Instagram dengan pihak lain. Dalam beberapa bulan terakhir, Spotify, Eventbrite, dan SoundCloud telah mengumumkan kerjasama dengan Instagram untuk memungkinkan pengguna untuk berbagi lagu dan membeli tiket dari dalam Instagram.