news
Kemunculan Huawei Y9 (2019) di TENAA Mirip Honor 8X
Edisi Huawei Y9 (2019) kembali muncul di TENNA, regulator Cina. Smartphone ini tampaknya menjadi varian Honor 8X dengan beberapa spesifikasi yang ditingkatkan.
Huawei dan banyak pembuat smartphone asal Cina lainnya secara agresif meningkatkan aktivitas mereka, dan telah meluncurkan beberapa perangkat secara berurutan. Setelah peluncuran Honor 8X yang sukses, perusahaan induknya, Huawei, tampaknya menyiapkan smartphone Android mid-range yang menarik.
Bocoran tentang Huawei Y9 telah beberapa kali muncul internet, dan baru-baru ini terlihat di TENNA. Smartphone juga telah menerima sertifikasi dari lembaga sertifikasi 3C Cina.
Spesifikasi Huawei Y9 (2019)
Huawei Y9 terlihat di TENAA beberapa minggu yang lalu, tetapi hanya gambar smartphone dan beberapa spesifikasi yang terungkap. Sekarang daftar lengkap telah muncul dan kita dapat mengatakan ini adalah Honor 8X dengan baterai yang lebih besar dan kamera yang lebih baik.
Baca juga:
- Spesifikasi Realme 2 Pro Bocor dengan RAM 8GB dan Memori 128GB
- 8 Situs Penyedia Blog Gratis yang Cocok Jadi Media Menulis
- Harga dan Spesifikasi Vivo V11 Pro di Indonesia
Varian Huawei Y9 (2019) dalam daftar TENAA memiliki nomor model JKM-AL00a. Model ini memiliki layar 6,5 inci dengan resolusi 2340 x 1080. Ini adalah ukuran layar dan resolusi yang sama dengan Honor 8X. Smartphone ini didukung oleh prosesor Kirin 710 octa-core 2,2 GHz.
Sama seperti Honor 8X, Huawei Y9 akan hadir dengan varian RAM 4 GB dan RAM 6 GB yang masing-masing dengan memori 64 GB dan 128 GB. Tersedai slot kartu MicroSD yang memungkinkan pengguna memperluas memori hingga 400 GB.
Smartphone ini akan dilengkapi dengan kamera belakang ganda 20 MP dan 2 MP. Kamera depan juga ganda tetapi di TENAA hanya menyebutkan satu sensor 16 MP. Kamera depan sekunder kemungkinan besar 2 MP seperti yang ada di bagian belakang.
Huawei Y9 (2019) akan menggunakan baterai 3900 mAh (~ 4000 mAh), menjalankan Android 8.1 Oreo, dan memiliki fingerprint scanner yang dipasang di bagian belakang. Smartphone ini akan diluncurkan dalam varian warna Hitam, Pink, Biru, dan Ungu.
Tanggal Peluncuran Huawei Y9 (2019)
Beberapa laporan menyebutkan jika Huawei Y9 (2019) akan diluncurkan di China terlebih dahulu, sebelum dilepas ke pasar internasional. Varian Huawei Y9 (2019) yang diluncurkan di Cina kemungkinan akan berada di bawah sub-merek “Enjoy”.