Connect with us

Gadget

Lenovo S5 Pro, K5 Pro dan K5s Resmi Diluncurkan, Ini Harga dan Spesifikasinya

Published

on

Lenovo S5 Pro, K5 Pro dan K5s Resmi Diluncurkan, Ini Harga dan Spesifikasinya

Smartphone Lenovo S5 Pro dan Lenovo K5 Pro resmi diumumkan kehadirannya melalui acara unveil di China. Lenovo S5 Pro adalah versi upgrade dari Lenovo S5 yang diumumkan pada bulan Maret tahun ini.

Dan Lenovo K5 Pro adalah edisi terbaru dari Lenovo K5 yang diresmikan pada bulan Juni. Pabrikan asal China itu juga mengumumkan kehadiran Lenovo K5s.

Spesifikasi, fitur, dan harga Lenovo S5 Pro

Lenovo S5 Pro, K5 Pro dan K5s Resmi Diluncurkan, Ini Harga dan Spesifikasinya

(foto; lenovo)

Lenovo S5 Pro menggunakan desain unibody berbahan metal. Smartphone ini memiliki desain ramping 7,7 mm dan beratnya 170 gram.

Salah satu nilai jual utama dari S5 Pro adalah kehadiran modul empat kamera. Dua di antaranya tersedia di dalam notch pada bagian depan dan sisanya tersedia di bagian belakang.

Smartphone ini dilengkapi dengan layar IPS LCD 6,26 inci dengan aspek rasio 18,7: 9 beresolusi Full HD+ 2240 x 1080 piksel.

Lenovo S5 Pro diotaki prosesor Snapdragon 636 yang digabungkan dengan RAM 6 GB dan memori 64 GB / 128 GB. Baterai sebesar 3500 mAh didukungan fast charging 18W.

Lenovo S5 Pro memiliki kamera ganda 20 MP + 8 MP dengan aperture f/2.2 di bagian depan. Punya fitur IR camera di notch (poni) sehingga memungkinkan fitur face unlock lebih akurat bahkan dalam gelap.

Pada bagian belakang Lenovo S5 Pro memiliki modul kamera ganda autofocus 12 MP dengan aperture f/1.8 dan kamera autofocus 20 MP dengan apertur f/2.6.

Kamera belakang ganda mendukung pemotretan video 4K pada 30 fps, 2x optical zoom, bokeh, HR dan mode scan kamera. Smartphone ini juga dilengkapi dengan speaker stereo.

Menggunakan sistem operasi Android 8.1 Oreo & ZUI 5.0. Untuk pengalaman gaming, pabrikan Cina ini telah memasukkan mode gaming di smartphone.

Lenovo S5 Pro mendukung dual SIM dan kartu microSD dengan slot dual SIM hybrid, 4G VoLTE, Wi-Fi 802.11ac, Bluetooth 5.0, GPS, USB-C, audio jack 3.5mm dan fingerprint scanner yang dipasang di belakang.

Lenovo S5 Pro hadir dalam varian 6 GB / 64 GB dan 6 GB / 128 GB. Masing-masing dihargai 1298 Yuan atau sekitar Rp 2,7 jutaan dan 1398 Yuan atau sekitar Rp 2,9 jutaan.

Tersedia varian warna Ice Blue, Pure Gold dan Jing Yao Black. Prose pre order Pro S5 telah dimulai dan penjualan resminya akan dimulai pada 23 Oktober.

Baca juga:

Spesifikasi, fitur, dan harga Lenovo K5 Pro

Lenovo S5 Pro, K5 Pro dan K5s Resmi Diluncurkan, Ini Harga dan Spesifikasinya

(foto: lenovo)

Lenovo K5 Pro masuk kategori smartphone mid-range terbaru yang bergabung dalam Lenovo K-series lainnya seperti Lenovo K5 Play dan K5 Note yang diresmikan awal tahun ini.

Memiliki ukuran 155,98 x 74,98 x 7,98 mm dan beratnya 165 gram. K5 Pro menggunakan kamera Full HD+ 2160 x 1080 piksel dengan aspek rasio 18: 9 5,99 inci. Ditenagai prosesor Snapdragon 636 yang dipasangkan dengan RAM 4 GB / 6 GB dan memori 64 GB / 128 GB.

Untuk bagian kamera, kamera depan dan belakang memiliki konfigurasi yang sama, 16 MP (f / 2.0) + 5 MP. Fitur fotografi yang tersedia pada smartphone termasuk efek bokeh, peningkatan pemotretan malam hari, mode scan  kamera, HDR dan mode profesional.

Disokong baterai 4050 mAh yang didukungan fast charging 18W. Menggunakan sistem operasi Android 8.1 Oreo & ZUI 5.0. K5 Pro juga dilengkapi mode gaming dengan dukungan konektivitas yang sama dengan yang dimiliki Lenovo S5 Pro dan fingerprint scanner berada di bagian belakang.

Lenovo K5 Pro hadir dalam varian 4 GB / 64 GB + 6 GB / 64 GB + 6 GB / 128 GB. Masing-masing dihargai 998 Yuan atau sekitar Rp 2 jutaan, 1098 Yuan atau sekitar Rp 2,3 jutaan, dan 1298 Yuan atau sekitar Rp 2,7 jutaan.

Tersedia dalam varian warna Style Black and Elegant Gold. Proses pre order dan penjualan resminya akan dimulai pada 25 Oktober.

Spesifikasi, fitur, dan harga Lenovo K5s

Lenovo S5 Pro, K5 Pro dan K5s Resmi Diluncurkan, Ini Harga dan Spesifikasinya

(foto; lenovo)

Meskipun tergolong smartphone entry-level,Lenovo K5s memiliki desain kaca di dua sisi yang membuatnya tampak elegan. Juga dilengkapi dengan dual camera pada bagian depan dan belakang.

Lenovo K5s memiliki layar IPS LCD berukuran 5,7 inci dengan aspek rasio 18: 9 dan resolusi HD+ 720 x 1440 piksel. Smartphone ini memiliki ukuran 153,8 x 72,9 x 7,95 mm dan beratnya 155 gram. Ditenagai prosesor MediaTek Helio P22 (MTK6762) yang dipadukan dengan RAM 4 GB dan memori 32 GB.

Untuk sektor fotografi, Lenovo K5s menggunakan kamera 13 MP (f / 2.2) + 5 MP (f / 2.4) di bagian belakang. konfigurasi kamera yang sama tersedia juga di bagian depan. Fitur yang tersedia termasuk bokeh, mode scan kamera, HDR, dan mode beauty.

Fitur konektivitas K5s adalah SIM ganda hibrida, 4G VoLTE, Wi-Fi 802.11 b / g / n, Bluetooth 4.1, microUSB 2.0, GPS, dan audio jack 3.5mm.

Sistem operasi yang digunakan adalah Android 8.1 Oreo & ZUI 5.0. Kemudian untuk baterai menggunakan baterai berkapasitas 3000 mAh di dalam Lenovo K5s yang mendukung pengisian 10W.

Lenovo K5s dihargai 798 Yuan atau sekitar Rp 1,6 jutaan. Tersedia dalam varian warna Gothic Black dan Greek Blue. Proses pemesanan K5 Lenovo sudah dimulai dan dapat dibeli di China mulai 23 Oktober.

Loading...